8 Tips Belajar Bahasa Inggris Ala Kampung Pare Mataram

Bagi kalian yang ingin belajar bahasa inggris, kursus di kampung pare bisa menjadi salah satu alternatif. Kampung inggris pare ini tidak hanya berada di jawa timur saja melainkan juga ada kampung pare mataram yang bisa kalian coba. Berikut ini beberapa tips belajar bahasa inggris ala kampung pare Mataram yang bisa kalian praktikkan.

kampung inggris pare mataram, kursus bahasa inggris mataram, kursus bahasa inggris lombok, kursus bahasa inggris selong, bale inggris selong, kursus bahasa inggris praya, kursus bahasa inggris sumbawa, kursus bahasa inggris bima, kursus bahasa inggris dompu, kursus bahasa inggris flores, kursus bahasa inggris labuan bajo

Teknik Memori Atau Mengingat

Teknik mengingat ini cukup popular di kalangan masyarakat. Kalian dapat mengasosiasi berbagai istilah atau menciptakan akronim, seperti membuat daftar belanja ke supermarket (rice, egg, sugar). Semakin kalian sering berlatih mengingat sebuah asosiasi atau akronim, semakin mudah pula untuk mengingat berbagai istilah yang berhubungan dengan akronim tersebut.

 

Suasana Lingkungan Belajar Yang Mendukung

Suasana belajar memang sangat mempengaruhi kemampuan bahasa inggris kita. Jika kita belajar bahasa inggris di kampung pare mataram maka kalian akan cepat lancar bahasa inggris karena lingkungan dan temannya menggunakan bahasa inggris. Berbeda jika lingkungan kita berbahasa Indonesia, maka lama kelamaan bahasa inggris kita akan menurun karena jarang dipraktikkan.

 

Memakai Istilah-Istilah Yang Sesuai Konteks

Gunakanlah berbagai istilah bahasa inggris atau kosa kata bahasa inggris sesuai konteks. Misalnya kalian sehari-hari bekerja di sebuah kantor yang berhubungan dengan komputer, maka kalian harus mempelajari istilah-istilah yang berhubungan dengan komputer. Jangan justru menghafalkan berbagai istilah yang berada di luar konteks lingkungan kalian.

 

Belajar Sesuai Kehidupan Nyata

Belajar istilah atau kosakata sesuai dengan kehidupan nyata kita. Misalnya belajar di kampung pare mataram maka kalian harus belajar istilah yang diterapkan masyarakat di sana. Contoh lain kalian bisa belajar berbagai istilah melalui menonton TV, podcast, lagu atau film berbahasa inggris. Dengan itu kalian akan menemukan istilah real yang diterapkan masyarakat di sana.

 

Belajar Ke Level Yang Lebih Tinggi 

Jika kalian belajar bahasa inggris, mulailah dari level dasar. Tekunilah level dasar tersebut sampai kalian benar-benar mahir. Setelah itu baru belajar ke level selanjutnya, jangan takut naik level karena tidak bisa. Justru kalian harus memaksa untuk naik level untuk mendapatkan ilmu yang lebih tinggi.

 

Cari Teknik Belajar Yang Sesuai Dengan Diri

Setiap orang memiliki teknik belajar yang berbeda-beda, jangan samakan satu dengan lainnya. Untuk itu berusaha memahami diri sendiri untuk bisa menentukan teknik belajar yang cocok untuk diri sendiri. Belajar bahasa inggris bisa melalui youtube, menonton film, games,  mendengarkan lagu berbahasa inggris atau bahkan harus belajar bahasa inggris ke kampung pare mataram. Untuk itu teknik belajar ini sangat penting untuk mencapai keberhasilan dalam belajar.

 

Mengulangi Istilah Beberapa Kali

Mengulangi berbagai istilah atau kosakata sangat berpengaruh dalam proses belajar bahasa inggris kalian. Jika kalian terus menerus mengulang istilah bahasa inggris maka kalian akan hafal istilah tersebut di luar kepala. Jika hal ini terus dipraktikkan maka kalian akan lebih mudah menguasai bahasa inggris.

 

Belajar Secara Interaktif

Belajar dengan cara interaktif artinya belajar dengan lawan main. Jadi dalam belajar bahasa inggris  di kampung pare mataram bukan hanya materi dan tertulis saja. Kalian harus melakukan interaksi dengan teman atau orang di sekitar kalian dengan menggunakan bahasa inggris. Selain itu kalian juga bisa menonton film berbahasa inggris agar memahami interaksi langsung masyarakat di sana.

Semakin kalian sering praktik berinteraksi dengan orang lain maka kalian akan lebih maksimal dalam berbahasa inggris. Karena lancar bahasa inggris itu dengan praktik, bukan dengan materi saja.