Momen interview sendiri sudah menjadi momen yang menakutkan bagi para jobseeker diluar sana, ditambah lagi interviewnya dalam bahasa inggris, makin menyeramkan gak sii:(( Dipikirin aja udah ngerasa deg degan, takut banget gak bisa ngomong lancar, takut mendadak ngeblank jadi ga bisa ngomong depan interviewnya. Duhh jangan sampe dehh
Kalo kamu punya kekhawatiran seperti itu dan sedang mencari jalan keluar untuk memecahkan ketakutan kamu itu, kamu sudah berapa di jalan yang benar! Di artikel ini kamu akan belajar tentang pertanyaan yang biasa ditanyakan oleh interviewer. Ada apa aja? Cus simak di artikel ini!
Tell me about yourself
Pertanyaan ini meminta kamu untuk menjelaskan tentang diri kamu. Jangan bahas sesuatu yang gak perlu kayak kamu TK dimana, SD dimana. Interviewer tidak perlu tau itu. Cukup jelaskan pendidikan terakhir kamu, pengalaman yang relevan dengan posisi yang dilamar, serta kualifikasi yang kamu miliki.
Hello Mr/Ms, my name is Agus. I graduated from university of west nusa tenggara barat with major in Economics. I was a researcher in my university and have published 3 journals for one semester. I have the ability to conduct market research, qualitative and quantitative research and run spss and e-views for data validation. I think my past experience really suited in this position as senior researcher in your company.
Why did you leave your last job?
Jelaskan alasan kamu kenapa kamu meninggalkan pekerjaan lama kamu. Kamu harus jujur menjelaskan kondisi ini kepada interviewer, tapi jangan sampai menjelekkan perusahaan sebelumnya.
It was really nice working there, I have nice environment and supportive co-worker. My contract will end in 2 weeks, and i want to experiences new role and at the same time improve myself in research area.
Where do you see yourself in five years?
Kamu akan berada diposisi mana 5 tahun yang akan datang? interviewer ingin tau apakah kamu mengambil posisi ini cuma karena penasaran atau memang sejalan dengan tujuan career kedepan.
I have an ambition to win a noble prize in this biology field. I want to dig deeper about what happen between DNA and cell, how its influence in the surface like our eyes, our hair, skin colour, and stuff. I see myself discovering this new things.
Why we should hire you?
Pertanyaan ini tricky, sederhana, namun sulit untuk dijawab. Kamu harus tau apa yang menjadi kekuatan kamu yang sekiranya tidak dimiliki oleh kandidat lain. Atau kamu bisa jelaskan visi pribadi kamu, karakter kamu, dikaitkan dengan value atau visi yang dipegang oleh company yang kamu lamar itu.
Do you have any question for me?
Jangan sampe bilang tidak ada! Kamu harus mempersiapkan pertanyaan sebelum interview. Ini menunjukkan kalo kamu ingin tahu lebih dalam tentang perusahaan yang kamu lamar. Kamu bisa menanyakan pertanyaan ini kepada interviewer:
- What is your expectation for the candidate fulfill this position
(Apa ekspektasimu untuk kandidat yang mengisi posisi ini?)
- What will be my responsibility for this role?
(Apa yang menjadi tanggungjawab saya untuk posisi ini?)
- How you feel about working here?
(Bagaimana rasanya bekerja disini?)
- What is this company work culture?
(Bagaimana budaya pekerja yang ada disini?)
Itu dia pertanyaan yang biasa keluar ketika interview pekerjaan beserta jawaban yang bisa kamu ikuti polanya. Kamu hanya perlu berlatih lebih sering didepan cermin dan juga bersama teman kamu. Pertajam bahasa inggris kamu dengan mengikuti kursus di CEC Kampoeng Pare Mataram: 3 BULAN JAGO NGOMONG INGGRIS. Informasi selanjutnya hubungi 0878 8705 9305 atau kunjungi instagram kami disini.